Liputan6.com, Jakarta Jangan lewatkan duel panas Liga Champions antara Galatasaray kontra Liverpool pada Rabu, 1 Oktober 2025. Simak informasi lengkap mengenai link live streaming di Vidio beserta jadwal pertandingannya.
Galatasaray tengah menunjukkan performa menjanjikan. Pada laga terakhir, mereka berhasil menaklukkan Alanyaspor di kandang lawan dengan skor tipis 0-1.
Kemenangan itu menambah catatan impresif Galatasaray yang sudah mengoleksi empat kemenangan dari lima laga terakhir di semua kompetisi. Satu-satunya kekalahan mereka terjadi saat dibungkam Eintracht Frankfurt dengan skor telak 5-1.
Sementara itu, Liverpool datang dengan kondisi yang tidak ideal. The Reds baru saja tumbang di markas Crystal Palace dengan skor 2-1 pada laga terbarunya.
Meski begitu, catatan Liverpo...